Postingan

ANALISIS BAHASA VISUAL PADA INSTALASI SOFT SCULPTURE ‘HI! BIRD’ KARYA SHAFA INAYAH

Gambar
Salma Muflihah – 202146500089 Eni Anggraeni Sukendi – 202146500191 Instalasi Hi! Bird sumber: behance.net/SHAFAYEAH 1. LATAR BELAKANG Desain berbeda dengan seni murni karena pada desain, selain ada proses kreatif, terdapat pula proses ekonomis, yang artinya desain harus menjawab sebuah kebutuhan. Dalam konteks Desain Komunikasi Visual, kebutuhan yang dimaksud dapat berhubungan dengan komunikasi atau penyampaian pesan, seperti mampu menginformasikan, memengaruhi, ataupun mengubah perilaku target audiens sesuai dengan tujuan awal. Proses kreatifnya adalah dengan menciptakan karya desain dengan mengombinasikan elemen-elemen visual menjadi suatu karya yang bermakna. Elemen-elemen visual tersebut merupakan bagian dari bahasa visual yang dalam KBBI bermakna sistem komunikasi yang menggunakan lambang dan variasi warna, bentuk, gerakan, dan sebagainya yang ditampilkan dalam desain, tata letak, dan pemaparan acuan kerja. Bahasa visual pada suatu objek yang ditangkap oleh mata memberikan sensa...

DESIGN THINKING: PENGALAMAN MERANCANG LOGO DAN GSM UMKM SHOSHI STUDIO

Gambar
Selama dua tahun menjadi mahasiswa DKV dengan tugas-tugas mendesain yang pasti muncul setiap semesternya, mungkin tugas dari mata kuliah DKV 2 adalah yang paling berkesan. Ada tugas membuat 9 variasi  logotype  dari nama sendiri, ada juga tugas membuat 25  logogram  dari binatang khas Indonesia, lalu ada juga tugas  rebranding  UMKM. Tugas rebranding UMKM mungki n adalah tugas yang paling serius ka rena merupakan tugas jangka panjang yang juga merupakan bagian dari UTS dan UAS. Tugas rebranding ini adalah tugas berkelompok dengan anggota perkelompoknya kurang lebih 4 orang. Pengerjaannya juga lumayan runtut dengan timeline yang sudah ditentukan. Ditambah lagi, ada bimbingan dari Bu Ariefika yang menjelaskan serta mengoreksi jika ada kesalahan di beberapa kesempatan sehingga hal-hal yang harus direvisi jadi lebih jelas. Nah, berikut adalah pengalaman   dari kelompok LOGOH-LOGOH dalam merancang logo dan juga GSM UMKM SHOSHI STUDIO untuk tugas rebranding ...